Senin, 31 Oktober 2011

Pesona Waduk Klampis Sampang Madura



Tepatnya di Sampang Madura terdapat Waduk Klampis dengan luas areal 2603 Hektar. Pertama mendatangi Waduk Klampis yang dirasakan adalah kesejukan. Setiap mata memandang hanya ada keindahan akan Waduk Klampis. Hijaunya tetumbuhan yang menyelimuti bukit yang ada disamping waduk klampis menambah keindahan pesona Waduk Klampis. Selain itu Waduk Klampis sangatlah bermanfaat bagi Para Petani dan warga yang tinggal di sekitar Waduk. Airnya yang mengalir merupakan sumber kehidupan Para Petani yang mana dapat membantu dalam Irigasi pengairan sawahnya. Bagi Penduduk sekitar juga memanfaatkan airnya untuk kehidupan seahari-hari.
Yang membedakan Waduk Klampis dengan Waduk lainya adalah keindahannya masih alami. Seperti belum terjamah oleh tangan-tangan manusia. Itulah ciri Khas dari tempat wisata yang ada di Madura. Panorama alamnya terpancar indah dan alami. Meskipun untuk mencapai Waduk Klampis harus melakukan perjalanan yang jauh dari jalan raya. Diamana sepanjang perjalan hanya terlihat sawah yang membentang luas. Dihiasi tanaman padi yang hijau membuat mata memandang menjadi lebih fresh.

Pembentukan Komunitas Baru



Internet merupakan salah satu alat komunikasi dunia maya. Melalui internet kita dapat menjelajahi dunia. Dengan internet pula kita dapat bertemu yang sebelumnya tidak kenal dan membentuk komunitas baru. Perkembangan Internet saat ini sangat cepat. Oleh karena itu internet telah membuat saya memutuskan untuk menjadi Blogger agar tidak Gaptek (Gagap Teknologi).
Sebagai seorang Blogger saya tertarik untuk mengikuti Kopdar 1000 Bloger Nusantara yang dilaksanakan tanggal 28-30 oktober 2011 di Convention Hall Sun City Sidoarjo. Disponsori oleh XL, IdBlogNetwork dan blibli.com. Dengan media patners: JakartaGlobe, suara Pembaruan, Kompas.com, Komputek, Ds, Istara Fm dan Pemkab Sidoarjo. Pematrerinya pun tak mau kalah yaitu dari Google, Penn Olson dan East Ventures. Setelah mendengar info dari temen. Akhirnya saya bisa mengikutinya dan acaranya sangat menyenangkan. Dan tepatnya hari ketiga tanggal 30 Oktober 2011 komunitas Blogger Tuban terbentuk. Saya sebagai Orang Tuban asli merasa terharu sekaligus bangga kepada temen-temen bloger dan Mas Zen Sebagai admin web Universitas Ronggolawe Tuban yang memiliki gagasan untuk membentuk komunitas blogger Tuban. Dan notabene kebanyakan temen-temen saya yang ada di Tuban mereka kebanyakan tidak memiliki Blog.

Minggu, 30 Oktober 2011

Apakah Carok termasuk Budaya Madura?

Madura merupakan mutiara terpendam. Istilah itu muncul karena madura banyak menyimpan tempat wisata yang keindahan panorama alam yang masih asli belum terjamah tangan manusia. Secara geografis Madura terletak 5 mil dari surabaya yang dipisahkan oleh selat madura.

Sejarah pulau madura menurut salah satu budayawan madura yaitu berawal dari Seorang Raja Tuban yang memiliki seorang Putri. Putri tersebut bermimpi makan bulan. Keesokan harinya putri tersebut tiba-tiba hamil. Karena Putrinya hamil tanpa suami, Sang Raja pun marah dan menyuruh para pengawalnya untuk membuang Putrinya ke utara laut Tuban. Putri tersebut terdampar di Nepa Sampang Madura dan melahirkan Putra yang bernama Raden Segara.

Suatu ketika datang dua naga besar dari laut kemudian Ibunda Raden Segara memanggil patihnya dengan cara kaki dihentakana ke tanah. Naga berhasil ditaklukkan dan dibanting ke tanah dan berubah menjadi senjata berupa dua Tombak. Yang diberi nama Senang Galeh dan Seale Gureh. Dua tombak tersebut sangat membantu Raden Seagara dalam berperang melawan musuh-musuhnya. Seiring waktu berjalan Raden Segara dan Ibundanya menghilang sejasat-jasatnya tidak ditemukan. Dari cerita diatas dapat disimpulkan bahwa Raden Segara adalah manusia pertama yang datang di pulau Madura.